Bible Fest 2020 season 2
Sembahyang Leluhur
"Kalau jadi Kristen, nggak boleh pegang tradisi, kebiasaan adat apapun!"
Anda setuju?
Dalam tradisi suku manapun selalu ada ritual-ritual, kebiasaan-kebiasaan, tata cara adat terkait dengan siklus kehidupan, perayaan-perayaan bulanan, tahunan, dan biasanya ada hubungan dengan interaksi dalam keluarga. Adat istiadat seringkali menjadi hal yang pertama-tama diajarkan pada kita, bahkan sebelum kita mengenal konsep agama.
Betulkah menjadi Kristen artinya menanggalkan semua tradisi ini? Jika tidak, bagaimana cara yang tepat dalam menjalankan iman sambil tetap melakukan ritual-ritual adat istiadat? Apa kata Alkitab tentang ini?
Pembicara

Pdt. Mulyadi Oey
Pendeta Gereja Kristen Indonesia dengan basis pelayanan di jemaat GKI Muara Karang. Mengajar sebagai dosen di Sekolah Tinggi Filsafat Teologi Jakarta.