Google Meet
Panduan Penggunaan:Membuat Rapat dan Bergabung ke Sebuah Rapat
Google Meet
Google Meet adalah layanan video conference dari Google(bagian dari G Suite) yang memungkinkan kita untuk:
Mengadakan rapat secara online
Mengadakan seminar
Yang Dibutuhkan
Google Meet dapat dijalankan di komputer atau handphone.
KomputerTidak perlu install aplikasi apapun,Hanya membutuhkan salah satu browser berikut:Google Chrome, Mozilla® Firefox®,Microsoft® Edge®, Apple® Safari®
Handphone/TabletInstall aplikasi Google Meet yang tersedia diApple App Store maupun Google Play Store
Memulai/Membuat Sebuah Rapat
Setiap rapat membutuhkansebuah Meeting IDberikut ini adalah langkah-langkahnya:
Buka Google Meetdengan mengetik alamat meet.google.com di browser, lalu klik Join or start a meeting
Pastikan juga akun yang aktif adalahakun @gkipeterongan.org dengan klik bagian kanan atas layar anda.
Memulai/Membuat Sebuah Rapat
Ketik Nama rapat yang anda inginkan,lalu klik Continue
Memulai/Membuat Sebuah Rapat
Tampilan ini menunjukkan bahwaanda sudah berhasil membuat sebuahMeeting room dengan ID: zjv-ygym-cva
Kode meeting ID ini selalu acak setiap kitamembuat sebuah meeting room baru.
Tetapi saat ini anda sendiribelum masuk ke dalamnya.
Klik Join Now untuk masukke meeting room tersebut.
Sebelum Join anda juga bisa memilih apakahakan mengaktifkan Kamera Video & Microphone
Mengundang Seseorang Bergabung
Anda bisa langsung mengundang seseorang untuk bergabung dengan menyalin alamat yang tercantum di browser.
Dalam contoh ini:https://meet.google.com/zjv-ygym-cva
Berikan alamat ini ke orang yang ingin Anda undang, bisa melalui e-mail atau WhatsApp.
Mengundang Seseorang Bergabung
Saat join dan anda adalah yang membuat rapat,opsi untuk mengundang akan ditampilkanseperti gambar di samping ini.
Klik Copy joining info lalu paste/tempel melalui email atau WhatsApp dan kirimke kontak yang ingin anda undang.
Atau dengan langsung klik di Add peopleDan masukkan daftar e-mail orang-orangyang ingin anda undang.
Peserta tidak harus pemilik akun @gkipeterongandan tidak harus pemilik akun @google/@gmail
Mengijinkan/Menolak Seseorang Bergabung
Pengguna yang sudah berada di daftar undangan akan otomatis tergabung ke dalam ruang meeting.
Tetapi apabila ada pengguna yang belum terdaftar di daftar undangan,anda sebagai penyelenggara memiliki opsi untuk
Mengijinkan : Admit
atau
Menolak : Deny Entry
Bergabung ke Sebuah Rapat
Anda mendapat sebuah undangan rapat,ada beberapa cara untuk bergabung:
Undangan berupa LinkIni cara paling mudah karena Anda cukup mengikuti/klik link tersebut. Format link adalah: https://meet.google.com/###-####-### , di mana ###-####-### adalah Meeting ID sesi rapat tersebut.Dengan komputer otomatis akan terbuka di browser, sedangkan apabila anda membuka dari handphone/tablet, maka akan otomatis membuka aplikasi Google Meet.
Undangan berupa kode Meeting IDAda kemungkinan Anda tidak mendapat format undangan berupa link, tetapi berupa rangkaian kode dengan format ###-####-### . Cukup isikan kode meeting tersebut di menu Join or start a meeting seperti gambar di samping.